Valve Bergabung Dengan Linux Foundation Sebelum Rilis SteamOS

0
111

Sudah beberapa waktu saat ini Valve telah merengkuh platform Linux, dengan menawarkan versi klien Steam-nya yang kompatibel dengan Linux dan baru-baru ini mengumumkan bahwa Steam Machines mendatangnya akan beroperasi dengan dengan SteamOS yang menggunakan platform Linux. Sehubungan dengan hal itu, Valve telah mengambil langkah lain hari ini, bergabung dengan The Linux Foundation, organisasi non-profit yang berkomitmen untuk “mempercepat pertumbuhan Linux”.

“Bergabung dengan Linux Foundation adalah salah satu dari banyak cara yang diinvestasikan oleh Valve dalam kemajuan Linux game,” ujar Mike Sartain dari Valve. “Melalui upaya ini, kami berharap dapat menyumbangkan peralatan bagi pengembang untuk membangun pengalaman baru di Linux, memaksa produsen hardware untuk memprioritaskan dukungan untuk Linux, dan akhirnya menghadirkan sebuah platform yang elegan dan terbuka bagi pengguna Linux.”

Steam Machines pertama – perangkat keras PC ruang tengah milik Valve – akan diluncurkan pada tahun 2014 mendatang. Berbagai produsen pihak ketiga telah bergabung dengan proyek itu, dan Valve telah menyatakan bahwa jajaran produsen itu akan muncul di CES pada bulan Januari. iBuyPower baru-baru ini memamerkan sebuah prototipe dari Steam Machine milik mereka.

 

Sumber: ap.ign.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here