Event “Jurasik” Vol. III Bandung

0
133

Jum’at Apresiasi Artistik (Jurasik) adalah sebuah event bulanan, yang diadakan setiap satu bulan sekali, pada hari Jum’at di minggu terakhir. Ide awal “Jurasik” ini dibentuk oleh teman – teman dari Jendela Ide Bandung dan sudah berjalan selama dua kali. Namun sayang dengan pengelolaan dan strategi promosi yang kurang baik, acara ini tidak banyak mencuri perhatian dan tidak muncul di permukaan masyarakat.  Gagasannya adalah membuat sebuah ruang public untuk memfasilitasi pertunjukan seni atau menjadi wadah kreatifitas  bagi masyarakat.  Acara ini  terbuka untuk umum, siapapun yang datang dan ingin berpartisipasi sama sekali tidak di kenakan biaya (GRATIS). Event ini bertempat di Sasana Budaya Ganesha (SABUGA) jalan Tamansari No.73 Bandung.

Dengan konsep dan tim kerja  yang baru, “Jurasik” kali ini akan dibuat dengan konsep yang berbeda dari sebelumnya, dikemas semenarik  mungkin dengan mengundang nara sumber dari berbagai pelaku seni, sehingga diharapkan dapat menarik minat perhatian masyarakat.

Tidak hanya sebagai wadah kreatifitas saja, melalui workshop, diskusi, bedah karya dan pameran bisa menjadi ajang pengembangan diri terhadap seni pada masyarakat.

Tema yang di usung “Jurasik” Vol. III pada bulan Maret 2014 ini yaitu, “Mobile Music Gadget”. Dengan seiring berkembangnya waktu dan tekhnologi yang semakin canggih, main musik kini bisa di mana saja, tidak hanya menggunakan alat instrument yang sesungguhnya. Alat komunikasi yang kini kita gunakan sehari – hari seperti handphone, tablet, ipad bisa menjadi pokok media untuk membuat dan bermain musik.

Penjelasan selanjutnya akan di bahas di talkshow interaktif dengan jadwal sebagai berikut :
 

  • Hari / tanggal                     :               Jum’at  / 28 maret 2014
  • Tempat                                :               Jendela Ide, (sabuga) Jl. Tamansari no.73 Bandung
  • Waktu                                  :               19.00 WIB – selesai
  • Pemateri                             :               Apptronesia  ( komunitas music gadget)
  •                                                                 Salt Dimarzio (syabidupidapap)
  •                                                                 GRATIS, terbuka untuk umum.
  • Reservasi via SMS           :               0856-2460-4468

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here