8 Teknologi Yang Kini Tanpa Kabel

0
229

4. Mouse

Selain keyboard dan speaker yang kini bisa tersambung tanpa kabel, mouse adalah salah satu teknologi yang kini tanpa kabel. Bayangkan saja betapa repotnya kita harus menggerak nggerakan mouse namun harus tertahan kabelnya yang kadang juga terlilit. Nah, wireless mouse atau mouse nirkabel adalah jawaban dari hal tersebut. Anda kini tidak perlu repot-repot menggulung kabel mouse untuk laptop anda setiap anda akan pergi ke kantor.

3. Modem

Modem adalah salah satu teknologi yang kini tanpa kabel untuk menggunakannya. Jika dulu kita harus menempelkan atau mencolokkan modem pada sebuah perangkat PC agar bisa terhubung ke internet, kini ada cara atau ada perangkat yang lebih mudah yakni penggunaan MiFi atau modem mobile. Ukurannya hanya sebesar genggaman tangan orang dewasa dan bisa membantu anda untuk mendapatkan akses internet berkualitas dimana saja.

BACA JUGA:  Dengan Sanwa Direct, Ubah Kaset Analog Anda Jadi Format Digital

2. Headset atau earphone

Salah satu teknologi yang kini tanpa kabel yang semakin populer digunakan adalah peragkat audio telinga yang kini semakin populer seperti earphone, headset atau lain lainnya. Kini kita tidak perlu repot lagi untuk menggulung kabel dari perangkat audio tersebut sehingga cara menyimpannya pun akan lebih mudah. Belum lagi urusan daya tahan yang lebih singkat dari perangkat berkabel, umumnya kabel adalah salah satu hal yang membuat sebuah alat elektronik tidak bisa digunakan lagi.

BACA JUGA:  8 Gadget Canggih di CES 2018, Bikin Ngiler!

1. Charger

Salah satu produk inovatif abad ini yang juga merupakan teknologi yang kini tanpa kabel adalah wireless charger. Umumnya kita menggunakan kabel untuk mencharge perangkat seperti smartphone dari sebuah sumber listrik. Namun berbeda untuk perangkat tertentu yang telah memiliki sensor untuk menerima gelombang tertentu, perangkat tersebut hanya perlu diletakkan diatas dock charger dan segera terisi daya. Meskipun masih terbatas jaraknya, namun wireless charger masih terus dikembangkan agar dapat digunakan dengan jarak yang lebih jauh dan perangkat yang tidak terbatas hanya satu perangkat saja.

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here