8 Smartphone Layar Lebar Tanpa Poni Terbaik, No. 4 Paling Recommended

0
3793

4. Xiaomi Mi Max 3

Pada posisi ke empat ada Xiaomi sebagai salah satu penyedia smartphone layar lebar tanpa poni. Seri Max dari Xiaomi yang sudah mencapai seri tiganya ini memang dikenal dengan bezel atau pinggiran yang sangat tipis. Spesifikasinya pun selalu membanggakan di atas kertas dengan prosesor snapdragon 636, ram 4 GB hingga baterai berukuran besar 5500 mAh. Harganya? Hanya 3,6 jutaan rupiah saja!

3. Samsung Galaxy A6

Di posisi ke tiga ada Samsung Galaxy A6 yang merupakan saudara dari A8 dan juga A4. Smartphone ini memberikan user experience khas Samsung di smartphone flagshipnya. Dengan harga yang hanya 2,7 jutaan rupiah saja, anda bisa mendapatkan sebuah smartphone berukuran 5,6 inch sebagai salah satu pilihan smartphone layar lebar tanpa poni. Tersedia juga versi plus untuk kamu yang ingin mencari smartphone Smasung yang kekinian.

2. ASUS Zenfone 5Q

ASUS Zenfone 5Q yang menjadi seri andalan ASUS tahun ini berada di posisi kedua. Kode Q ini diberikan untuk mereka yang membutuhkan performa yang bisa dijanjukan namun dnegan harga yang sesuai. Buktinya adalah smartphone layar lebar tanpa poni buatan ASUS ini membawa harga sebesar 3,2 jutaan rupiah saja saat ini. 5Q membawa beberapa spesifikasi mantap seperti RAM 4 GB, internal 64 GB serta kebutuhan lain seperti ukuran baterai yang besar. ada juga versi Lite yang lebih terjangkau.

1. Xiaomi Mi A2

Di posisi puncak smartphone layar lebar tanpa poni ada Xiaomi Mi A2. Smartphone ini sangat cocok untuk kamu yang berkantong terbatas namun ingin tetap oke dalam spesifikasi ada penawaran Xiaomi Mi A2 yang memukau dengan android terbaru juga. Nah, harganya sendiri saat ini adalah 3,1 jutaan dan untuk versi standarnya dan versi lite dengan harga jauh dibawah harga versi standarnya yakni 2,3 jutaan rupiah saja.

1
2
Optimus
Penggila segala sesuatu yang berbau game dan tekno

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here