8 Game Lompat Terbaik, Cocok Untuk Mengisi Waktu Senggangmu

0
3018

Game kasual atau game yang sederhana permainannya ternyata tidak selalu membosankan. Apalagi jika game tersebut dimainkan untuk mengisi waktu senggang kita.

Tapi jangan remehkan game bergenre kasual yang sederhana ini loh ya, karena juga dapat membuatmu frustasi. Berikut ada 8 game lompat terbaik yang bisa kamu coba.

Game Lompat Terbaik Yang Cocok Dimainkan Saat Bosan

8. Mega Jump Infinite

Di posisi kedelapan game lompat terbaik ada Mega Jump Infinite. Diisi dengan berbagai jenis monster lucu sebagai karakter utamanya, game lompat yang satu ini memiliki grafis menarik yang interaktif. Disini kamu harus melompat setinggi tingginya menggunakan berbagai macam jenis pijakan dimana tentu saja akan banyak halang rintang untuk monstermu. Tapi jangan khawatir, berbagai item bonus juga akan membantumu menyelesaikan misi.

7. Happy Jump

Di posisi ketujuh ada Happy Jump. Salah satu dari game lompat terbaik ini menceritakan tentang jajanan sebagai karakter yang juga berusaha untuk melompat setinggi tingginya. Game ini memiliki gambar kartun yang menarik yang akan cocok untuk mengisi waktu bosan kamu karena menampilkan animasi yang lucu juga. Meskipun demikian, jangan remehkan tingkat kesulitannya terutama saat harus dihalang-halangi musuh seperti lebah.

BACA JUGA:  8 Smartphone Gaming Terbaik 2018, Buat Para Gamers Nabung Gih

6. Alto’s Adventure

Pernah didaulat sebagai salah satu game dengan desain grafis terindah, Alto’s Adventure menjadi salah satu game lompat terbaik untuk kamu mainkan. Jangan lupa untuk menggunakan headset agar pengalaman bermainmu juga semakin meningkat. Dengan genre infinite run and jump, Petualangan Alto juga berlanjut pada sekuelnya yakni Alto’s Odyssey. Jadi, siapkah kamu untuk berselancar di atas es dan juga gurun pasir? Segera unduh gamenya.

5. Flappy Birds

Game ini sempat menjadi game yang hits di tahun 2014 atau tepatnya di bulan Januari tanggal 30 untuk berbagai perangkat android maupun iOS. Salah satu game lompat terbaik ini sebenarnya tidak benar-benar melompat dimana karakter utamanya adalah burung, dimana burung yang seperti sedang berusaha untuk terbang ini memiliki desain yang sangat sederhana yakni 8 bit dengan suara yang juga sesuai dengan tema game ini. Kini kamu bisa memainkan game serupa di Instagram dengan cara unik yakni mengedipkan mata.

4. Sonic Jump

Karakter yang sudah tayang film bioskopnya ini ternyata sudah memiliki game lompatnya loh. Ya, game ini disiapkan khusus untuk smartphone karena tidak pernah ditemui sebelumnya di konsol asal Sonic yakni Sega. Namun tentu ini menjadi sebuah kerinduan bagi mereka yang masa kecilnya dulu dipenuhi dengan game-game seperti salah satunya adalah Sonic Jump ini, berminat untuk berburu cincin dan mengalahkan Doctor Eggman? Segera unduh game ini.

BACA JUGA:  8 Senjata Terbaik di Game Free Fire, No.1 Masih Favorit Player

3. Super Mario Run

Tak hanya Sonic saja yang berusaha melakukan sentuhan khusus pada gamenya agar dapat dimainkan di smartphone, Super Mario Run menjadi salah satu game lompat terbaik yang wajib kamu mainkan, sayangnya untuk memainkan versi lengkap dari game Super Mario ini kita harus membeli gamenya secara utuh. Namun tidak ada salahnya bukan untuk mengenang masa lalu dengan game yang legendaris ini.

2. Google Chrome Dino

Di posisi kedua ada yang sedikit spesial yakni game ini letaknya yang tersembunyi. Ya, Google Chrome Dino menjadi salah satu game lompat terbaik yang meskipun sederhana namun game ini dapat menghilangkan stress kita karena internet mati atau tidak terhubung ke internet. Mengapa? Karena memang itulah tujuan dari Google, yang membuat kita seakan-akan kembali ke jaman dinosaurus karena tidak ada internet.

1. Doodle Jump

Di posisi puncak ada Doodle Jump sebagai salah satu game lompat terbaik. Meskipun memiliki desain grafis yang sama seperti gambar anak-anak, namun game ini adalah salah satu game lompat yang sudah berumur cukup lama dan sudah bergelut bersaing dengan berbagai game lain. Meskipun demikian, game ini tetap sangat menarik untuk dimainkan. Tidak percaya? Download saja gamenya segera.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here