8 Penjahat Super Paling Terkenal Sebagai Musuh Bebuyutan

0
348

4. Dr Doom

Di posisi ke empat ada Dr Doom yang menjadi penjahat super paling terkenal sebagai musuh bebuyutan dari Fantastic Four. Sebenarnya Dr Doom merupakan sesama peneliti yang sama dengan keempat Fantastic Four, namun karena perbedaan pendapat dan perselisihan, Dr Doom memilih jalan yang berbeda sebagai penjahat super yang tak sedikit merepotkan para superhero dengan bekerjasama dengan para penjahat super lainnya. Tak heran m, karakter seperti Spiderman dan Avenger juga pernah menghentikannya.

3. Jenderal Zod

Di posisi ketiga ada Jenderal Zod yang dikenal sebagai penjahat super paling terkenal musuh bebuyutan Superman. Jenderal Zod merupakan salah satu penghuni planet Kripton, tempat asal Superman, yang telah hancur. Mengetahui rahasia kekuatan Superman, Jenderal Zod langsung bertarung habis-habisan di bumi. Alhasil kedua makhluk Kripton tersebut saling menghantam satu sama lain dengan kemampuan super mereka yang seimbang.

BACA JUGA:  Trailer Film Thor: Love and Thunder (2022)

2. Joker

Di posisi kedua ada Joker. Ya, siapa yang mengira bahwa Joker adalah salah satu penjahat super paling terkenal sebagai musuh bebuyutan dari manusia kelelawar, Batman. Joker yang memiliki nama asli Jack Napier sendiri sebenarnya tidak memiliki kekuatan super, namun kegilaan dari Joker inilah yang membuat Batman harus memutar otak untuk mencegah Joker melakukan kegilaannya di kota Gotham. Joker mengalami perubahan atas dirinya setelah terkena bahan kimia yang membuat kulitnya tampak putih seperti seorang badut.

BACA JUGA:  8 Kelemahan Aneh Superhero, No. 4 Paling Bahaya

1. Magneto

Di posisi pertama penjahat super paling terkenal sebagai musuh bebuyutan adalah Magneto atau yang memiliki nama asli Max Eisendhardt. Mutan dengan kekuatan mengontrol metal ini sebenarnya pernah satu team dengan Profesor X atau Charles Xavier. Namun karena perbedaan pendapat dalam menangani masalah mutan, keduanya berpisah. Magneto membentuk organisasinya sendiri dan Prof. X membuat sekolah khusus mutannya. Keduanya saling mengumpulkan mutan baru untuk bergabung.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here