9 Film Superhero Marvel Yang Akan Tayang Di 2021

0
271
Film loki marvel

Marvel semakin memperluas MCU atau Marvel Cinematic Universe nya dengan meluncurkan berbagai film superhero dari komik-komiknya. Nah Mavel juga telah menyiapkan 9 Film Superhero Marvel tahun 2021 atau tahun ini yang siap tayang. Kira-kira mana yang menarik?

9. The Falcon and The Winter Soldier

Setelah WandaVision yang merupakan seri dari Marvel yang akan segera berakhir, kini Marvel melalui Disney+ nya akan merilis The Falcon and The Winter Soldier. Seperti yang kita ketahui jika dua anggota Avengers ini adalah sahabat dekat dari Captain Amerika.

Falcon dan Bucky akan bertualang bersama melanjutkan dari kisah terakhir Avengers Endgame dimana Captain Amerika sudah pensiun. Kira-kira apa isi petualangan mereka? Kita tunggu saja di 19 Maret 2021 mendatang.

8. Black Widow

Berbeda dengan The Falcon and The Winter Soldier, Black Widow nantinya akan tayang sebagai sebuah movie atau film, bukan sebagai serial. Black Widow memang diceritakan sudah tiada di Avengers Endgame. Namun yang akan menjadi latar dari film ini adalah sebelum even tersebut.

Masih dibintangi oleh aktris cantik Scarlett Johanson, film ini akan menceritakan latar belakang sang mata-mata Rusia, Natasha Romanoff. Film yang akan tayang pada 7 Mei ini juga akan diisi oleh superhero lain Red Guardian atau Captain Amerikanya Rusia.

7. Loki

Film loki marvelAdik dari sang dewa petir, Thor, Loki. Loki juga akan menjadi salah satu judul film Marvel di tahun 2021. Loki akan ditayangkan dalam bentuk serial di Disney+. Ceritanya akan berlatar pada setelah pelariannya dari Endgame setelah ada perubahan waktu.

Meskipun akan tayang pada 11 Juni 2021 mendatang, namun kita sudah bisa mengintip trailer yang menayangkan Tom Hiddleston sebagai Loki. Meskipun kisah Loki ini sering berada di sisi musuh, namun Loki ternyata banyak memiliki penggemar sehingga layak mendapatkan serialnya.

BACA JUGA:  8 Film Superhero DC Terbaik dan Terlaris, No 7 Paling Legendaris!

6. Shang Chi and The Legend of The Ten Rings

Selanjutnya ada Shang Chi and The Legend of the Ten Rings. Film Superhero Marvel tahun 2021 ini akan menjadi film layar lebar yang menyajikan superhero pertama dari Asia. Tentu ini akan menjadi warna yang berbeda dengan superhero yang selama ini menjadi mayoritas di Marvel.

Shang Chin juga diceritakan akan melawan The Mandarin yang sempat menjadi musuh bagi Iron Man. Shang Chi akan tayang pada 9 Juli 2021 mendatang. Penasaran dengan kisahnya? Semoga saja Shang Chi juga masuk dalam jajaran superhero Avengers lainnya juga ya.

5. What If…?

Hal unik yang akan menjadi film superhero Marvel tahun 2021 adalah salah satu dari film tersebut akan dirilis dalam bentuk animasi. Selain format filmnya yang unik, hal unik lainnya adalah dari jalan cerita dar film berjudul What If…? Lalu apa yang berbeda dari film ini?

Film ini membayangkan jika Captain America yang kemarin kita saksikan itu bukanlah Steve Rogers, melainkan Peggy Carter. Unik kan? Kejadian berbeda lainnya juga bisa kamu saksikan di trailernya seperti bagaimana ketika Peggy Carter lah yang harus melawan Thanos.

4. Hawkeye

Untuk film Superhero Marvel tahun 2021 selanjutnya adalah Hawkeye. Karakter Hawkeye ini bisa dibilang unik karena dia tidak memiliki kekuatan super, melainkan memiliki kemampuan bermain panah yang selalu tepat sasaran. Hawkeye akan tayang pada musim semi 2021.

Masih dibintangi oleh Jeremy Renner, Hawkeye akan disajikan dalam bentuk serial yang mana disini juga akan dikenalkan Hawkeye versi cewek bernama Kate Bishop yang akan dibintangi oleh Hailee Steinfeld. Sama seperti serial lainnya, Hawkeye nantinya juga akan tayang di Disney+.

3. The Eternals

Selanjutnya Marvel juga akan memperkenalkan kelompok manusia super yang berasal dari luar angkasa yakni The Eternals. Nah uniknya, sebelum ada Avengers, merekalah yang melindungi Planet Bumi dengan kekuatan dan keabadian mereka dari para Deviant.

BACA JUGA:  Trailer Film Guardians of the Galaxy 2 (2017)

The Etenals sendiri akan ditayangkan dalam bentuk layar lebar yang akan tayang pada 5 November 2021 mendatang. Untuk kamu penggemar Angelina Jolie, kamu akan menyaksikan kemampuan beraktingnya disini ditemani dengan Kit Harrington yang dikenal lewat seri Games of Thrones.

2. Spiderman: No Way Home

Setelah dua filmnya sendiri dan juga bergabung dengan Avengers, kini Spiderman memasuki babak film ketiganya. Sempat dibingungkan oleh postingan para pemeran Spiderman, kini kita mendapatkan judulnya yakni No Way Home artinya tidak ada jalan pulang.

Film ini akan melanjutkan film keduanya dimana identitas Spiderman terbuka dan ia dituduh sebagai otak kejahatan oleh Mysterio. Lalu bagaimana nasib Peter Parker muda ini? Dan lalu bagaimana juga kisah cinta mereka yang di film sebelumnya sudah mulai tumbuh?

Spiderman No Way Home akan tayang pada akhir tahun atau tepatnya pada 17 Desember 2021 mendatang. Ada hal spesial lainnya yakni kedatangan sang penyihir cerdik yakni Dr. Strange dalam film ini yang membuat film ini semakin ramai superhero.

1. Ms Marvel

Selanjutnya ada Ms Marvel yang juga akan menjadi salah satu film Superhero Marvel Tahun 2021. Ms Marvel bukanlah Captain Marvel ya. Sang superhero ini memang terinspirasi dari hebatnya Captain Marvel. Namun keunikan lainnya adalah pada sosok superhero cewek ini.

Ms Marvel ini merupakan sosok remaja putri bernama Kamala Khan ini beragama Islam sehingga akan menjadi superhero muslim pertama yang ada. Nah, Ms Marvel ini akan tayang di Disney+ di tahun 2021 ini jadi kamu harus berlangganan jika kamu ingin menontonnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here