8 Film Musikal Terbaik Yang Akan Terus Diingat Oleh Dunia

0
601

Menonton sebuah film tak lepas dari mendengarkan suara-suara yang ada dalam film tersebut. Tak terkecuali musik latar belakangnya, musik efeknya bahkan musik yang mengiringi selama film itu. Nah, ada sebuah jenis film yang kontennya merupakan perpaduan antara akting dan juga menyanyi. Tentunya film jenis ini memiliki kesulitan serta keahlian dari pemain pemainnya dalam menampilkan adegan adegannya. Film ini disebut sebagai film musikal. Beberapa bahkan dibuat pada tahun 80-an dengan peralatan yang sangat terbatas namun mampu untuk menghasilkan sebuah karya yang luar biasa. Lalu, apa saja film musikal terbaik yang pernah dibuat? Berikut ini merupakan daftarnya.

Film Musikal Terbaik Yang Akan Terus Diingat Oleh Dunia Perfilman dan Juga Dunia Musik

10. Moulin Rouge

Moulin Rouge adalah salah satu film musikal terbaik yang harus kamu tonton. Film yang bercerita tentang seorang pemuda yang memiliki masalah depresi kemudian harus mengalami treatment yang akhirnya mempertemukannya dengan seseorang serta menjadi plot romantis dari film ini. Yang membuat film ini menjadi salah satu film terbaik karena pengisi soundtrack yang dimainkan disini bertabur bintang seperti legenda almarhum Davide Bowie, Pink dan juga masih banyak lainnya.

BACA JUGA:  8 Karakter Penjahat Paling Jahat di Film 2017

9. August Rush

August Rush adalah sebuah film yang dirilis pada tahun 2000-an. Film musikal terbaik ini bercerita tentang petualangan seorang anak yang memiliki kemampuan untuk mengolah nada secara alami. Bahkan karena kemampuannya tersebut anak ini mampu bermain gitar dengan cara yang berbeda yakni dengan dipukul bagian senarnya. Anak tersebut merupakan anak yatim piatu yang ditinggalkan oleh kedua orang tuanya, namun selama jalan ceritanya akan dijelaskan semua alasannya sehingga menjadi sebuah ending yang memukau. Jika kamu menyukai setiap musik yang ada di film ini, kamu bisa membeli album soundtracknya secara terpisah.

8. Annie

Annie adalah sebuah film terbaik lawas bertema musikal yang dimainkan pertama kali pada tahun 1982. Film Annie sendiri juga merupakan sebuah adaptasi dari pementasan panggung dengan berjudul sama di teater Broadway yang terkenal. Karena ketenarannya tersebut, Film Annie diremake atau dibuat ulang dengan pemeran pemeran yang baru dan juga sedikit menampilkan pesan anti rasisme dalam filmnya yang sebenarnya pada film pertamanya Annie merupakan gadis berkulit putih namun untuk seri 2013 Annie diperankan oleh seorang anak berkulit hitam. Soundtrack serta lagu lagu yang mengalun di film musikal ini digarap oleh musisi mancanegara berbakat asal Australia, Sia yang beberapa lagunya dinyanyikan juga oleh Sia untuk mempromosikan film ini.

BACA JUGA:  8 Rekomendasi Film Bulan Oktober 2018, No.1 Film Penjahat Super

7. Mary Poppins

Mary Poopins adalah salah satu film musikal terbaik dan juga klasik karena dirilis pada tahun 1964. Film ini berasal dari buku anak-anak bergambar yang kemudian oleh Disney film ini dibuat versi layar lebarnya. Mary Poppins yang merupakan pengasuh anak ini ternyata banyak disukai sehingga menjadi salah satu film yang bisa dinikmati oleh banyak orang. Benarkah demikain? Cobalah untuk menonton kisah tentang nanny ini.

6. Sweeney Todd

Johny Depp, siapa yang menyangka bahwa Johny Depp bisa menyanyi. Faktanya Johny Depp tergabung dengan sebuah grup musik metal dimana Johny Depp merupakan gitarisnya. Namun kali ini kita tidak akan membahas mengenai Johny Depp melainkan Sweeney Todd yang diperankan oleh Johny Depp di film dengan judul yang sama. Film yang bisa disebut film dengan kesan gelap dan horor ala Tim Burton ini menceritakan tentang nasib tragis seorang tukang cukur yang kemudian membalas dendam. Di film musikal terbaik ini kamu akan mendengar suara Johny Depp menyanyikan setiap pembicaraanya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here