Johnny Depp Bergabung Dalam “Tusk”

0
460

Satu nama kejutan di jajaran pemain dari film mendatang Tusk besutan Kevin Smith telah terungkap. Aktor Justin Long, yang berbicara kepada Newsday (lewat The Wrap) membawa kabar bahwa Johnny Depp memiliki sebuah peran dalam kisah horor offbeat itu. Meskipun belum dikonfirmasi, kabarnya peran Depp itu adalah menjadi Guy Lapointe, seorang detektif Perancis-Kanada.

Tusk bercerita mengenai Wallace (Long) seorang jurnalis yang tengah mengemban sebuah misi. Ia menemukan kisah seumur hidupnya di Mr. Howe (Michael Parks), seorang petualang yang telah bertualang ke seluruh dunia dengan ceritanya yang menakjubkan dan kegemarannya yang membuat penasaran akan binatang walrus.

Tusk juga dibintangi oleh Genesis Rodriguez dan Haley Joel Osment. Film monster modern itu juga ditulis oleh Smith. Sam Englebardt, David Greathouse dan Shannon McIntosh adalah produser dari film tersebut yang dijadwalkan untuk dibuka di bioskop pada musim gugur ini melalui A24 dan Demarest Films.

Depp, yang baru-baru ini memainkan peran kecil di film-film seperti 22 Jump Street dan Jack and Jill, selanjutnya akan muncul di film Hollywood lainnya berjudul Transcendence, yang akan menggebrak bioskop tanggal 18 April.

 

Sumber: comingsoon.net

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here