8 Karakter Robot Tercanggih di Film, Beberapa Kok Bikin Ngeri

0
1736

4. Sonny – I, Robot

Di posisi ke empat karakter robot tercanggih ada Sonny. Sonny merupakan nama dari sebuah robot yang membangkang dari tuannya. Bukan tidak mungkin jika nantinya manusia hidup bersama robot dan akan banyak masalah yang muncul akibat keberadaan robot ini seperti masalah kriminal yang menjadi cerita dari film ini dan memerlukan polisi khusus unruk penanganan kejahatan siber seperti yang sudah ada saat ini.

3. Andrew Martin – Bicentennial Man

Di posisi ketiga ada Andrew Martin. Untuk kamu yang lahir di tahun 90an pasti mengenal karakter robot tercanggih yang diperankan oleh Robbin Williams ini. Andrew Martin adalah seorang robot yang merasa jika dia memiliki hati dan perasaan, dia jatuh cinta pada pemiliknya hingga pada akhirnya menikah. Bahkan karena punya rasa kemanusiaan tersebut, Andrew ingin dimakamkan layaknya manusia. Bagaimana menurutmu?

BACA JUGA:  8 Karakter Baik Dalam Film Yang Berubah Jahat

2. Ava – Ex Machina

Selanjutnya untuk karakter robot tercanggih nomor dua ada Ava. Siapa itu Ava? Ava adalah sebuah robot humanoid yang diperankan oleh Alicia Vikander yang merupakan ciptaan dari seroang programmer. Uniknya kecerdasan atau AI yang dimiliki Ava ini didapatkan dari media sosial di Internet yang digunakan oleh manusia sehingga Ava dapat berkomunikasi dan berkehendak sendiri tanpa perintah layaknya manusia berdasarkan dari data tersebut. Bagaimana menurutmu soal data media sosial yang diam diam dicuri tersebut?

BACA JUGA:  Atlas, Robot Humanoid Canggih Kreasi DARPA

1. TARS dan CASE – Interstellar

Diposisi pertama ada TARS dan CASE yang menjadi salah satu karakter robot tercanggih yang berasal dari film. Karakter robot yang disebut TARS ini merupakan robot serba bisa yang memiliki kecerdasan dan emosi yang bisa disetting meskipun memiliki wujud kotak yang tidak mirip manusia. TARS dimanfaatkan sebagai asisten dalam perjalanan luar angkasa di film Interstellar. Alasannya memang karena perjalanan luar angkasa membutuhkan waktu yang tidak sedikit sehingga penggunaan robot sangat diperlukan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here