8 Fitur Andalan Huawei P20 Pro, Dijamin Bakal Bikin Kamu Ngiler

0
108

4. Kamera Dengan Kecerdasan Buatan

Fitur andalan Huawei P20 Pro keempat adalah keberadaan AI yang akan membantu kamu dalam menganalisa objek yang akan kamu foto. Selain memberikan informasi tentang objek yang ada dalam bidikan kamu, AI juga akan memberikan settingan terbaik untuk kameranya yang disesuaikan dengan objek tersebut. Misal setingan untuk foto pemandangan apabila kamu akan mengambil foto pemandangan.

3. Tiga Kamera Belakang

Nah ini dia fitur andalan Huawei P20 Pro yang paling utama yakni dari sisi kamera. ada sebuah kamera di bagian depan untuk kepentingan selfie dan video call, sedangkan untuk kamera belakangnya terdapat 3 buah! Ya, bayangkan saja terdapat sebuah kamera khusus untuk objek jauh, sebuah kamera dengan sensor monokrom dan yang terakhir adalah kamera utamanya. Dengan perpaduan tersebut, dijamin kamu dapat memperoleh gambar yang baik dan tajam.

BACA JUGA:  Perangi AIDS Dengan Smartphone Anda

2. Dukungan Leica

Tidak hanya asal 3 kamera saja yang ada di belakang, pasalnya 3 kamera tersebut juga merupakan hasil kerja sama dengan perusahaan kamera kelas dunia yang juga professional di bidangnya yakni Leica. Kamu cari saja harga kamera Leica, pasti akan terbelalak melihatnya. Nah Huawei dengan cerdas bekerjasama dengan perusahaan lensa tersebut untuk semakin menguatkan fitur andalan Huawei P20 Pro khususnya di bidang kamera. tak heran jika skor DXOMark milik Huawei merupakan yang tertinggi saat ini mengangkangi belasan flagship lainnya.

BACA JUGA:  8 Smartphone Dengan Kecerdasan Buatan Atau AI, Makin Pintar Ndak Nih?

1. Kamera Resolusi Besar

Nah, selain dua poin sebelumnya yang menguatkan fitur andalan Huawei P20 Pro di sisi kamera adalah resolusinya yang besar. Untuk kamera depan, kamu akan mendapatkan kamera beresolusi 24 MP. Besar bukan? untuk settingan kamera tele nya, kamu akan mendapatkan resolusi 8 MP dengan 3x optical zoom, dan untuk kamera utamanya kamu akan mendapatkan kamera dengan resolusi 40 MP. Tak heran jika Huawei P20 Pro didaulat sebagai smartphone dengan kamera terbaik untuk saat ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here